Language:

Tata Kelola Perusahaan

Profil Komite Audit

KETUA

SYAMSUDDIN LOLOGAU
Warga Negara Indonesia, lahir di Makasar, tahun 1959. Ditunjuk sebagai ketua Komite Audit Perusahaan pada tanggal 21 September 2022. Menjabat sebagai Komisaris Independen Perusahaan sejak tanggal 8 Juni 2022.
Memperoleh gelar Doktorandus dari Institut Ilmu Pemerintahan, Jakarta pada tahun 1990 dan Magister Sains di Bidang Pemerintahan dari Universitas Satyagama, Jakarta pada tahun 2009.
Memulai karirnya sebagai Sekretaris Camat di Kecamatan Tambora, Jakarta Barat pada tahun 1995-1999, dilanjutkan sebagai Wakil Camat Palmerah pada tahun 1999-2003. Kemudian menjabat sebagai Camat Cempaka Putih pada tahun 2003-2008 dan Camat Gambir pada tahun 2008-2010. Pada tahun 2010-2013, menjabat sebagai Asisten Kesejahteraan Masyarakat di Kota Administrasi Jakarta Pusat dan dilanjutkan menjabat sebagai Sekretaris Kota di Kota Administrasi Jakarta Barat. Selanjutnya aktif di Kantor Provinsi DKI Jakarta sebagai Asisten Deputi Bidang Lingkungan Hidup dan Perumahan pada tahun 2015-2018, serta Kepala Badan Kepegawaian Daerah pada tahun 2018, kemudian menjabat sebagai Walikota Jakarta Utara pada tahun 2018-2019.

ANGGOTA

FANTY SANTOSA
Warga Negara Indonesia, lahir di Jakarta, tahun 1973. Ditunjuk sebagai anggota Komite Audit Perusahaan pada tanggal 21 September 2022.
Mendapatkan gelar Sarjana Ekonomi di bidang akuntansi dari Universitas Atmajaya, Jakarta, pada tahun 1997.
Memulai karirnya di PT bumi Arta Securindo sebagai Finance dan Accounting Staff pada tahun 1998-2001, dilanjutkan di PT Royalindo Sejahtera sejak 2001 hingga 2013 dengan berbagai posisi yakni sebagai Accounting Staff pada tahun 2001-2003, dan di PT Parit Padang Global sejak tahun 2003 -2006 sebagai Kasir, 2006-2011 sebagai HO General Accounting Excecutive, 2011-2013 sebagai Branch Accounting Section Head, kemudian aktif di PT Gema Tunggal Adigraha sebagai Accounting Supervisor sejak tahun 2013 hingga saat ini.

WATI
Warga Negara Indonesia, lahir di Air Putih, Sumatera Utara, tahun 1990. Ditunjuk sebagai anggota Komite Audit Perusahaan pada tanggal 21 September 2022.
Mendapatkan gelar Sarjana Akuntansi dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Trisakti Jakarta, pada tahun 2014, dan Magister Akuntansi dari Universitas Trisakti, Jakarta pada tahun 2017.
Memulai karirnya di PT Dharma Cipta Kreasi sebagai Finance and Accounting Staff pada tahun 2012-2014, dilanjutkan di PT Soechi Lines Tbk sebagai Internal Audit SPV dan Finance SPV pada tahun 2014-2016, di PT Karangan Bunga Indonesia sebagai Finance dan Accounting Manager pada tahun 2016-2020, kemudian kembali bekerja di PT Soechi Lines Tbk sebagai Accounting Manager sejak tahun 2021 hingag saat ini.